Minggu, Maret 08, 2009

BES server buat apa aja?

Bagi Anda yang berlangganan Blackberry BES (Blackberry Enterprise Service), tentunya ada BES server yang terhubung dengan email server di kantor Anda.
Nah rasanya sayang sekali kalau BES server ini hanya dipakai untuk email saja. Apalagi langganan BES lebih mahal dari BIS.
Anda bisa me-utilized BES server ini untuk memudahkan pekerjaan Anda di kantor. Tentu saja terlebih dahulu admin BES server Anda harus melakukan beberapa pekerjaan untuk setup di BES server.
Apa saja yang bisa ditambahkan ?


> Akses intranet
Dengan adanya BES server ini artinya intranet Anda bisa diakses melalui Blackberry. Admin BES server harus mensetup MDS (Mobile Data System) terlebih dahulu di BES server. Setelah tersetup, maka banyak yang bisa dikembangkan, misal saja :
- Akses ke aplikasi di internal Perusahaan (tentu saja perlu dibuat aplikasi yang bisa nyaman diakses melalui mobile device). Bisa dikembangkan dengan membuat summary report untuk para manager atau pengambil keputusan. Sebagai catatan browser yang digunakan adalah Blackberry browser
- Approval. Dengan approval melalui blackberry tentu saja memudahkan bagi para pengguna (yang biasanya bos-bos) untuk melakukan approval kapanpun dan dimanapun mereka berada
- Remote akses. Nah ini yang menarik bagi para admin seperti saya he.he.. kalo ada masalah di server atau network tinggal remote aja dari BB.. Asyik kan??


> Chat

Anda bisa memanfaatkan chat ke internal mailing system di Perusahaan. Tentu saja ini tergantung dari email system di Perusahaan Anda apakah sudah menyediakan fitur chat. Balik lagi, bagi admin BES, harus ada yang disetup di sana agar komunikasi chat untuk internal perusahaan bisa diakses melalui BB Anda

Tidak ada komentar: